Perbedaan ikspi dan psht – Perbedaan itu bukan untuk saling bermusuhan tetapi untuk saling mengenal. IKS PI Kera Sakti berdiri pada tahun 1980 sedangkan Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) berdiri tahun 1922. IKS PI Kera Sakti didirikan oleh R. Totong Kiemdarto sedangkan PSHT didirikan oleh Ki Hadjar Hardjo Oetomo. Bentuk IKS PI Kera Sakti yaitu perguruan kung fu dan silat sedangkan PSHT adalah Organisasi Pencak Silat. IKS PI Kera Sakti dan PSHT sama-sama berdiri di Kota Madiun. IKS PI Kera Sakti dan PSHT sama-sama dalam naungan IPSI (Ikatan Pencak Silat Indonesia). IKS PI Kera Sakti merupakan anggota IPSI sedangkan PSHT merupakan anggota IPSI yang merupakan salah satu perguruan atau organisasi HISTORIS IPSI.
IKS PI Kera Sakti merupakan perguruan yang tergolong masih muda namun sudah berkembang pesat dan tersebar di mana-mana. Sedangkan PSHT merupakan organisasi Pencak Silat yang tergolong tua namun sampai sekarang masih banyak diminati di segala kalangan dan berkembang sangat pesat tersebar di mana-mana.
Sebenarnya IKS PI Kera Sakti dan Persaudaraan Setia Hati Terate mengajarkan hal yang baik. Namun seiring dengan semakin berkembang pesatnya IKS PI Kera Sakti dan PSHT terkadang ada beberapa anggota dari IKS PI Kera Sakti maupun PSHT yang masih labil, yang egonya tinggi, mudah terprofokasi, sehingga menimbulkan perselisihan antar anggota IKS PI Kera Sakti dan PSHT.
Untuk itu jika terjadi perselisihan antar anggota IKS PI Kera Sakti dan PSHT jangan salahkan ajaran IKS PI Kera Sakti dan PSHT tetapi salahkan individu yang bersangkutan. Sebab di IKS PI Kera Sakti dan PSHT telah diajarkan sebuah kebaikan.
Semoga anggota IKS PI Kera Sakti dan Persaudaraan Setia hati Terate bisa selalu menjaga perdamaian
Jadikanlah perbedaan di antara kita (IKS PI Kera Sakti dan Persaudaraan Setia Hati Terate) untuk saling mengenal dan untuk saling melengkapi.
Itulah perbedaan ikspi dengan psht. Salam damai dari kami IKS PI Kera Sakti untuk saudara PSHT.
Comments
Post a Comment
Berkomentarlah yang sopan, bagi anda yang berkomentar negatif berarti anda masih labil seperti anak kecil.